35 Tahun MWCNU Karangpucung “Ngantor” Di Gedung Ini

NU CILACAP ONLINE – Sejak didirikannya SMA Jendral Ahmad Yani Karangpucung pada tahun 1986 , sejak itu pula sekretariat MWCNU Karangpucung sudah menempati Gedung Sekolah tersebut, sehingga sudah 35 Tahun Sekretariat MWCNU Karangpucung Di Gedung SMA Jendral Ahmad Yani ini

Demikian sebagaimana disampaikan kepada Situs Islam Aswaja NU Cilacap Online oleh KH Abi Kusno Iskandar, Rais Syuriyah MWCNU Karangpucung Masa Khidmat 2016-2021. Dikatakannya, era sebelumnya, yaitu sebelum tahun 1986, MWCNU Karangpucung tidak punya kantor.

“Bahwa sejak di dirikan SMA Jendral Ahmad Yani pada tahun 1986 , sejak itu pula sekretariat MWCNU menempati Sekolah tersebut. Di mana sebelumnya tidak punya kantor, bahkan selalu berpindah dari rumah ke rumah ketua MWCNU di mana saat itu memimpin,” ungkap KH Abi Kusno Iskandar.

SMA Jendral Ahmad Yani Karangpucung berdiri sejak tanggal 22 April 1986

SMA Jendral Ahmad Yani Karangpucung berdiri sejak tanggal 22 April 1986. Terletak di pusat Kota Kecamatan Karangpucung. Dalam perjalanannya menebarkan virus positif di dunia pendidikan, sekolah ini sempat beberapa kali mengalami perpindahan tempat hingga kemudian menetap di samping masjid besar Baitul Mukminin Karangpucung.

Dengan nafas Islam senantiasa mengedepankan nilai-nilai luhur keagamaan dengan motto mengintegrasikan pendidikan moral dan intelektual dengan harapan dapat mencetak generasi yang berwawasan luas serta berakhlakul karimah.

KH Abi Kusno Iskandar menambahkan, dulu SMA Jendral Ahmad Yani didirikan atas prakarsa tokoh tokoh NU Kecamatan Karangpucung bahkan luar Karangpucung, Ulama dan tokoh masyarakat bangkit mendirikan SMA karena saat itu belum ada lembaga setingkat SMA di Kecamatan Karangpucung.

“Berkah kekompakan para tokoh, SMA Jendral Ahmad Yani masih berdiri kokoh hingga hari ini. Alhamdulillah sudah 35 tahun manfaat untuk sekretariat MWCNU dan Badan Otonomnya” lanjut dia mengisahkan.

Pengurus MWCNU Karangpucung saat ini semakin menyadari bahwa kebutuhan Gedung Kantor Sekretariat MWCNU semakin dibutuhkan. Oleh sebab itu, H Kusnandar, Ketua MWCNU Karangpucung Masa Khidmat 2016-2021 menyatakan optimis bahwa gedung yang yang sedang direncanakan pembangunannya untuk pusat pengendalian kegiatan NU Karangpucung tersebut akan terwujud di akhir tahun 2021 ini

“Dukungan warga NU baik di lembaga maupun Badan Otonom seperti Muslimat, Fatayat, IPNU, IPNU maupun Ansor Karangpucung, menjadi modal untuk menyelesaikannya. Sampai sekarang progres pembangunan Gedung Sekretariat Bersama yang berlokasi di Jalan Raya Karangpucung No 5 tersebut, baru tahap pengecoran 2 lantai diatas lantai dasar,” katanya

Kesekretariatan adalah aktivitas yang dilakukan pada sekretariat yakni menunjukkan tata kerja atau proses kerjanya sekretariat. Dengan demikian, kesekretariatan bersifat aktif dan dinamis dalam kegiatan Organisasi, terutama yang sangat berkaitan dengan proses administrasi.

Dalam pelaksanaan kerjanya yang konkrit mengenai tugas-tugas sekretriat dari Organisasi dibutuhkan Gedung Sekretariat sebagai pusat pelaksanaan aktivitas atau kegiatan dari suatu organisasi, sehingga fungsi aktivitas sekretariat tersebut dapat dikatakan aktif ataupun tidak aktif.

Gedung Sekretariat atau Kantor MWCNU yang sedang dalam tahap pembangunan saat ini, berlokasi di komplek SMA Jendral Ahmad Yani dan Masjid Kauman Baitul Mukminin Karangpucung.

Kontributor: Narto S.Kom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button