PSNU Pagar Nusa Jetis Nusawungu Sahkan 14 Anggota Tetap
NU Cilacap Online – Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Pimpinan Ranting Jetis Kecamatan Nusawungu menguatkan regenerasi dengan mengesahkan 14 anggota tetap Pagar Nusa, yang dilaksanakan pada hari Sabtu (4/9/2021) di Komplek Masjid Baitussalam Dusun Simerak Desa jetis Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Jetis H Muharno S.E, Kapolsek Nusawungu Ahmad Faizin, Ketua PC Pagar Nusa Indra Budiman, S.Pd, Dewan Khos Pagar Nusa, Ketua PAC Pagar Nusa Abdin Setio Budi, Wali santri Pagar Nusa, dan anggota tetap Pagar Nusa serta masyarakat sekitar.
Abdin Setio Budi selaku Ketua PAC Pagar Nusa Nusawungu juga menyampaikan kepada seluruh anggota tetap Pagar Nusa Ranting Jetis untuk terus meningkatkan semangat dan melanjutkan perjuangan.
“Saya berharap kepada Anggota Tetap yang telah disahkan dapat menjadi contoh kepada para santri yang masih belajar dan kita harus menjunjung rasa semangat perjuangan,” ucap Abdin.
Banyak Desa atau Ranting di Kecamatan Nusawungu yang belum terbentuk Pimpinan Ranting Pencak Silat NU Pagar Nusa. Oleh sebab itu, Abidin meyakinkan kepada seluruh anggota tetap Pagar Nusa untuk melebarkan sayap pembentukan PSNU Pagar Nusa di semua Ranting.
Awal Perjuangan
Ketua PC Pagar Nusa Cilacap, Indra Budiman, S.Pd., mengatakan bahwa Pengesahan Anggota tetap PSNU Pagar Nusa harus melewati proses latihan dan keaktifan menjadi anggota yang tidak sebentar dan Pengesahan ini adalah awal perjuangan bagi seorang pendekar Pagar Nusa.
“Pengesahan Anggota tetap Pagar Nusa ini pastinya harus melewati banyak waktu. Dan hal ini bukanlah akhir dari latihan namun merupakan awal dari perjuangan”, tandasnya.
Kegiatan ini merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh semua pendekar Pagar Nusa yang telah berlatih lebih dari tiga tahun dan sudah dianggap mampu meneruskan perjuangan Dakwah Nahdlatul Ulama melalui bidang seni beladiri pencak silat.
Sementara itu, Kepala Desa Jetis, H Muharno SE., juga mengharapkan agar Pagar Nusa menjadi wadah dakwah seni budaya dan menjadi kegiatan yang positif khususnya bagi kalangan muda-mudi pencinta seni bela diri.
“Adanya Pencak silat NU Pagar Nusa itu merupakan ikhtiar para kiai-kiai NU sebagai sebagai wadah perjuangan dan dakwah melalui bidang pencak silat. Saya berharap Pencak Silat NU ini bisa menjadi lahan kegiatan yang positif bagi para kalangan pemuda dan pemudi dengan tetap menjunjung nilai-nilai kehormatan”, harapnya.
Kapolsek Nusawungu, Ahmad Faizin juga ikut mendorong agar PAC Pagar Nusa Kecamatan Nusawungu segera membentuk semua Pimpinan Ranting Pagar Nusa se-Kecamatan Nusawungu.
Kontributor : Arif Norvaozi
Editor : Achmad Nur Wahidin