PSNU Pagar Nusa Sindangsari Gelar UKT Dan Tes Anggota Tetap

NU CILACAP ONLINE – Pencak Silat Nahdlatul Ulama (PSNU) Pagar Nusa Ranting Sindangsari Kecamatan Majenang menggelar Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) I, II. Bersamaan juga dengan Tes anggota tetap pada hari Sabtu (18/09/2021) di Masjid At Taqwa Jalan Soka RT 005 RW 002 lebih tepatnya di Pondok Pesantren Al-Iman yang di asuh oleh Kiai Subhan Attabiq.

Sejumlah tokoh turut hadir dalam acara tersebut, di antaranya Ketua MWCNU Majenang, KH Hizbulloh Huda, SH, Dewan Khos Pagar Nusa Cilacap, H Sadim Muhamad Solihun, Ketua PAC Pagar Nusa Majenang, Kiai Suyadi, S.Pd, Ketua Ranting NU Sindangsari, Kiai Lukman Hakim serta Ketua Ranting GP Ansor Sindangsari, M. Ashif.

Hakikat Kenaikan Tingkat

Dalam Sambutannya, Ketua MWCNU Majenang, Gus Huda (Sapaan KH Hizbulloh Huda, SH) sangat mendukung dengan segala bentuk kegiatan yang positif untuk para generasi muda NU di wilayah Majenang khususnya.

“Kenaikan tingkat menjadi tolak ukur dalam pembelajaran. Di mana calon pendekar pagar nusa mampu memahami dirinya. Baik selama latihan maupun selama materi yang diajarkan. Selain itu kenaikan tingkat juga menekankan agar calon pendekar semakin mampu memahami makna dari Pendekar itu sendiri,” ujarnya.

Di akhir sambutannya, Gus Huda Menaruh harapan kepada peserta Ujian Kenaikan Tingkat PSNU Pagar Nusa Sindangsari.

“Lebih semangat menjaga, membangun dan berkhidmah di Jam’iyyah NU dengan cara melestarikan Budaya Pencak Silat Pagarnusa,” ajaknya.

Ketua Pagar Nusa Majenang, Suyadi juga menceritakan bahwa Masjid At-Taqwa dahulunya merupakan tempat baiat oleh Pendiri Pagar Nusa, Mbah Maksum Marsudi. Dan sangat relevan jika masjid At-Taqwa Menjadi Tempat Ujian Kenaikan Tingkat dan tes anggota tetap Pagar Nusa di desa sindangsari.

“Tempat ini dipilih karena memiliki sejarah yang besar, terutama oleh pendekar Pagar Nusa terdahulu. Untuk itu  saya sangat mendukung dengan kegiatan ini, bisa menjadi jalan silaturahmi antar pesilat. Khususnya di kecamatan Majenang,” ungkapnya.

Tangan Dingin Ketua Ranting NU

Terlaksananya acara UKT Dan Tes Anggota Tetap PSNU Pagar Nusa Sindangsari tidak terlepas dari koordinasi yang kuat antar Banom NU Ranting Sindangsari, juga tidak terlepas dari tangan dingin Kiai Lukman Hakim (Ketua Ranting NU Sindangsari). Beliau selalu melakukan koordinasi antar banom sembari membaca potensi generasi muda NU yang ada di desa sindangsari melalui Pencak Silat Pagar Nusa.

Kiai Lukman bersama Pelatih pagar nusa Sindangsari, Nobon Aditya akhirnya mengkonsep acara demikian sehingga dapat terlaksana dengan sukses. Beberapa pendekar dari kabupaten/kota hadir.

Selain itu partisipasi dan keikutsertaan Banom lain menjadikan sisi positif untuk saling bersinergi. Kedepannya, semoga acara ini menjadi tradisi untuk menyambuing silaturahmi dan juga menjadi tolak ukur antar pendekar Pagar Nusa dan sudut pandang para pendekar.

Acara Ujian kenaikan tingkat dan tes anggota tetap ditutup dengan siraman bunga. Sambutan dan motivasi oleh Dewan Khos Paga Nusa Cilacap, H Sadim Muhmmad Solihun. Beliau berpesan untuk calon warga atau anggota tetap.

“Perjuangan kalian tidaklah mudah, menjadi warga pagarnusa adalah awal perjuangan. Berjuang di NU tidaklah mudah. Harus siap berkorban segalanya. Tanpa keikhlasan, takkan pernah merasakan nikmat”.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Banom NU lainya GP Ansor, Banser, IPNU–IPPNU dan lainya serta pendekar dari berbagai kabupaten/kota di antaranya Pagar Nusa Padepokan Wijaya Kusuma yang diasuh oleh Agus Abdurahman Ulul, Agus M Abdul Khaliq Muklis (Ketua PC Pagar Nusa Purbalingga), Pagar Nusa Padepokan Garudamas Yuda Pati Gandrungmangu, Pagar Nusa Padepokan Pancursanga Ajibarang Asuhan Kiai Roja, Pagar Nusa Pondok Pesantren Darul Abror Purwokerto, Gasmi Tegal serta pendekar Pagar Nusa disekitar Majenang.

Kontributor : Muhammad Asif
Editor : Achmad Nur Wahidin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button