Saat Fatayat NU Adipala Ajak Siswa-Siswi Berlenggak-lenggok

NU CILACAP ONLINE – Fashion Show Fatayat NU Adipala memaksa ratusan mata fokus tertuju pada karpet hijau yang terpasang di Aula MTs Raudlatul Huda Adipala, terpana memandang peserta berlenggak-lenggok berjalan diatas catwalk, memamerkan busana yang mereka pakai seperti seorang model profesional.

Sesekali tepuk tangan meriah terdengar bersahutan menggema ke seluruh Aula, setiap bergantinya penampilan dari para peserta. Sebanyak 40 peserta terlihat anggun berjalan berpasangan putra dan putri bagai pasangan raja dan ratu yang selalu berdampingan.

Lomba fashion show cosplay pahlawan nasional dan tokoh NU oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Adipala bekerjasama dengan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Raudlatul Huda Adipala berlangsung cukup meriah.

Lomba Fashion Show Fatayat Adipalaini untuk menyemarakan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2023.

Mengasah Keberanian

Menurut ketua PAC Fatayat NU Adipala Hj Eti Sri Sulastri dalam sambutannya mengatakan, lomba Fashion Show Fatayat NU Adipala cosplay pahlawan nasional dan tokoh NU ini untuk melatih para siswa-siswi agar berani tampil di depan umum tanpa harus takut atau minder menghadapi orang banyak.

Penampilan peserta lomba fashion show“Fashion Show Fatayat Adipala ini untuk mengasah keberanian. Juga agar para siswa dan siswi selalu ingat akan jasa para pahlawan nasional maupun tokoh NU yang sudah berjuang memberikan jasa luar biasa terhadap kemerdekaan,” ungkap Eti.

Eti juga menambahkan penilaian lomba meliputi busana, catwalk, make up dan penampilan secara keseluruhan.

Sementara itu kepala MTs Raudlatul Huda Adipala H Sugeng Riyadi mengapresiasi atas terlaksananya kegiatan lomba ini dan mengharapkan bisa terlaksana tiap tahunnya.

“Semoga lomba Fashion Show Fatayat NU Adipala ini menjadi momentum penting bagi para siswa-siswi kami. Untuk mengasah keberanian juga menggali bakat dan potensi diri dan berprestasi. Juga bisa menumbuhkan semangat jiwa patriotisme,” imbuh Sugeng.

Menggali Bakat dan Potensi

Dewan juri dari organisasi wanita Kecamatan Adipala Yuyu Kartini mengatakan, lomba ini bukan sekadar peringatan hari santri saja. Tapi juga bertujuan untuk menggali potensi dan bakat yang ada pada diri siswa-siswi. Juga agar terus berkarya, mengasah bakat dan potensi diri dalam berbagai bidang prestasi.

“Untuk selanjutnya ada pengembangan dari lomba semacam ini. Seperti lomba membuat desain baju dilanjutkan pada proses penjahitan.  Adakan juga fashion show agar bakat para siswa lebih terlihat dan bisa menambah daya tarik yang melihatnya,” ungkap Yuyu.

Pemenang Lomba Fashion Show

Lomba berakhir dengan senyum merekah para peserta. Mereka terlihat menghela nafas bangga dan bahagia karena sudah berusaha menampilkan yang terbaik untuk kelasnya masing-masing. Karena ini pengalaman baru bagi mereka mengikuti lomba fashion show.

Ketika dewan juri menyebutkan para juaranya keceriaan terlihat jelas dari para peserta yang dipanggil untuk maju kedepan. Sorak sorai dan tepuk riuh para penonton semakin menambah suasana meriah.

Para pemenang lomba Fashion Show Fatayat Adipala juara 1,2,3 serta harapan 1,2,3 yang masing-masing mendapatkan Trophy, bingkisan dan piagam. Hadiah nantinya akan dibagikan pada saat upacara Hari Santri Nasional yang akan dilaksanakan pada Ahad 22 Oktober 2023 di lapangan Waringin Indah Desa Welahan Wetan. (Fathin A/Rhmn)

Baca juga Pelatihan Menjahit Fatayat NU Diakhiri Dengan Fashion Show

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button