HSN MWCNU Karangpucung Sedot Perhatian Masyarakat
NU CILACAP ONLINE – Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Karangpucung sukses menyelenggarakan Upacara Hari Santri Nasional (HSN) 2024 di Lapangan Desa Ciporos pada Selasa (22/10/2024)
Mengawali rangkaian upacara HSN MWCNU Karangpucung, dilaksanakan Pawai Resolusi Jihad yang diberangkatkan dari tiga titik untuk sampai di lokasi upacara, yaitu dari Wilayah Timur start di Lapangan Futsal area Istana Darussalam. Wilayah Selatan dari MTs Nurul Huda. Serta wilayah Barat dari Masjid Al Munawaroh
Pawai ini terlihat begitu ramai dengan barisan yang panjang dari berbagai elemen masyarakat, mulai sekolah/madrasah tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA, TPQ, Madrasah-madrasah diniyah, hingga Pondok Pesantren.
Tidak kalah semangat mengikuti pawai para warga masyarakat NU, Muslimat, Fatayat, Ansor, IPNU IPPNU Se-Kecamatan Karangpucung. Iringan musik drumband dari MTs N 2 Cilacap dan Pondok Pesantren Hidayatussolihin Babakan turut meramaikan kegiatan Pawai Resolusi Jihad. Baca juga Pawai Resolusi Jihad Meriahkan HSN MWCNU Karangpucung
LDII Karangpucung
Menariknya, dalam Pawai Resolusi Jihad HSN MWCNU Karangpucung ini terlihat barisan dari warga masyarakat Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) yang sangat antusias merayakan Hari Santri Nasional bersama MWCNU Karangpucung
“Selamat dan sukses atas terselenggaranya giat HSN yang telah menunjukkan kebersamaan, bergandengan tangan dengan semua organisasi Islam yang ada di kecamatan Karangpucung termasuk LDII. Untuk itu, mari tetap jaga kerukunan kekompakan hingga tercipta suasana yang harmonis dengan semua golongan,” tutur Wasiran, SP, salah satu tokoh ulama LDII Kecamatan Karangpucung
Sementara itu kepada NU Cilacap Online, Camat Karangpucung, Asep Kuncoro, SSTP., MM menyampaikan agar pada momen hari santri ini, seluruh santri bisa meneruskan perjuangan para kiai dengan medan perjuangan yang berbeda, yaitu melawan kebodohan, kemiskinan, dan kesehatan.
“Jangan lupa bahwa santri harus menjadi penjaga ideologi pancasila karena dengan era media sosial saat ini banyak potensi benturan ideologi yang perlu disikapi secara bijak,” tuturnya.
Terpantau pukul 08.30 rombongan pawai berdatangan dari tiga arah memasuki area Lapangan Desa Ciporos. Begitu juga sejumlah tokoh pejabat, ulama dan pengurus MWCNU Karangpucung turut memenuhi tribun kehormatan untuk memulai Upacara Hari Santri 2024.
Petugas Upacara
Adapun bertindak sebagai petugas upacara HSN MWCNU Karangpucung di bawah asuhan pelatih Komandan Sersan Mohammad Ismail. dari Komando Rayon Militer (Koramil) Kecamatan Karangpucung sebagai berikut :
Pembina Upacara, Asep Kuncoro, SSTP., MM (Camat Karangpucung). Pembawa acara Sahabat Ati Inayah, S.Pd.I (Fatayat NU) dan Abdurrochman Zain, S.Pd (GP.Ansor). Paduan Suara oleh Muslimat NU. Dirigen Sri Endah Wati (Muslimat NU)
Sementara itu, Pemimpin Upacara Komandan Serka Mohammad Ismail (Koramil Karangpucung). Perwira Upacara Sahabat Burhanul Mubtadi’in, S.Pd.I (Banser). Pengibar Bendera oleh Nazila Syahril Romanto, Indi Setianingsih, dan Rendi Ramadhan (Siswa-siswi SMKN Karangpucung). Pemimpin Pasukan Yasin Ismail, Mukhtar Tobroni, dan Rendi (Banser Satkoryon Karangpucung). Ajudan Syamsul Alvian, S.H.I (GP.Ansor).
Bertindak sebagai Pembaca Resolusi Jihad NU Denis Triyanto (Siswa MTs Nurul Huda Karangpucung). Pembaca Ikrar Santri Naila Ahsani (Siswi MTs Miftahul Huda Karangpucung). Pembaca UUD 1945 Defi Sintiawati (Siswi SMA Jendral Ahmad Yani Karangpucung). Drumband (MTs N 2 Cilacap). Do’a oleh Kiai Abdullah Nur, S. Kom. I
Cuaca panas terik matahari yang mulai menyengat tidak mematahkan semangat para peserta upacara untuk tetap mengikuti hingga selesai dengan khidmat.
Penghargaan
Setelah upacara HSN MWCNU Karangpucung Karangpucung selesai dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng dan pembagian hadiah Musabaqah Santri. Juga pembagian Piagam Penghargaan untuk Lembaga-Lembaga aktif MWCNU Karangpucung. Yaitu Lembaga Wakaf dan Pertanahan NU, Lembaga Pendidikan Ma’arif NU, serta UPZIS MWCNU Karangpucung.
Baca juga Pengurus MWCNU Karangpucung Cilacap Jawa Tengah
Menggemanya penampilan paduan suara oleh Muslimat NU Karangpucung, yang menyanyikan lagu Syubbanul Wathon, Mars Hari Santri, dan Padamu Negeri
Tidak kalah menarik sebagai penutup rangkaian upacara HSN adalah penampilan PAC Fatayat NU Karangpucung yang menyanyikan Lagu Sunda berjudul Jang dan Sholawat Habbitak dengan formasi membentuk huruf HSN.
Sementara itu, rangkaian Peringatan HSN MWCNU Karangpucung tidak hanya berhenti sampai di puncak upacara. Akan tetapi, setelah ini akan dilaksanakan Semakan Qur’an, Pelatihan Pembuatan Buket dan Pelatihan Kader Dakwah PAC Muslimat pada 26 Oktober. Malam Keakraban (Makrab) oleh PAC IPNU IPPNU pada 26-27 Oktober; serta Kajian Aswaja dan Gelar Budaya oleh PAC Fatayat pada 27 Oktober. (Nesy Faska Maulidia)
Mba Nesy..luar biasa,semoga menjadi jurnalis internasional
Sukses selalu mba nesy