Shalawat Simtudduror PRNU Binangun Mengisi Momen Hari Santri

NU CILACAP ONLINE – Pembacaan Shalawat Maulid Simtudduror mengisi momen peringatan hari Santri Nasional 2022 yang di selenggarakan Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Binangun. Acara bertajuk Binangun bershalawat itu bertempat di Masjid Attaqwa Desa Binangun Kecamatan Bantarsari Kabupaten Cilacap, Sabtu (29/10/2022).

Grup Hadrah MDS Hubbul Mustofa mengiringi lantunan shalawat simtudduror. Ta’mir Masjid Attaqwa Kiai Syarif mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi antara PRNU Binangun dengan pengurus Ta’mir Masjid Attaqwa.

Ia pun mengungkap rasa bahagia karena pihaknya ikut terlibat dalam acara yang luar biasa ini. Ia pun berharap dengan pembacaan shalawat ini akan mendatangkan keberkahan bagi jamaah masjid Attaqwa dan juga masyarakat Desa Binangun.

“Harapan besar dengan kita bersholawat bersama, dalam satu panggung ini mendapatkan keberkahan bersama habaib, ulama, dan umaro serta jama’ah yang hadir,” kata Kiai Syarif.

Kiai Syarif mengimbuhkan harapan agar momen hari santri ini menjadi tonggak positif bagi para santri di Desa Binangun.

“Melalui peringatan Hari Santri Nasional harapan saya wali santri terus memberikan dukungan supaya putra putrinya semangat untuk ngaji di berbagai TPQ yang ada di desa binangun Kemudian dengan adanya Binangun Bersholawat menjadikan momentum suatu tonggak arah yang positif untuk anak cucu kita kedepan “, tambahnya.

Sementara Rais PRNU Binangun Kiai Abdurahaman menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang telah mendukung jalannya acara.

Baca juga Shalawat Badar, Pencipta, Teks dan Sejarah 

“Alhamdulillah, terimakasih kepada seluruh panitia yang turut mensukseskan pada malam hari ini. Kita bisa berkumpul, bersholawat bersama habaib, Santri TPQ AT-Taqwa, dan masyarakat di Desa Binangun. Dalam keadaan takdim kita semua mengikuti rangkaian sholawat nanti semoga menjadi amal baik melalui sholawat bersama”, sambutnya.

Baca juga

Rais Syuriyah pun mengungkap harapannya agar waga Nahdliyin di Desa Binangun senantiasa mendukung perjuangan Ranting NU Binangun.

“Atas nama PRNU Desa Binangun berharap ke depan Ranting NU Desa Binangun semakin maju, semakin syiar, semakin terlihat untuk menegakan NU di Desa Binangun. Semoga kita semua selaku warga Nahdliyin senantiasa mendukung perjuangan Ranting NU Desa Binangun “, sambungnya.

Acara Binangun bershalawat dihadiri tokoh agama Desa Binangun, Jajaran Syuriyah dan Tanfidziyah Ranting NU Binangun dan warga masyarakat Binangun.

Selain pembacaan shalawat dan Simtudduror, acara hari itu juga diisi dengan lalaran santri TPQ Attaqwa. Adapun puncak acara pada malam itu adalah pengajian akbar dalam rangka memperingat Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional 2022. (Mungalim/Naeli Rokhmah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button