Trending

4 Bakal Calon Ketua Ramaikan Konfercab GP Ansor Cilacap

NU Cilacap Online – Jelang Konferensi Cabang (Konfercab) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Cilacap tahun 2022, mulai hangat, perbincangan nama-nama yang akan menjadi bakal calon Ketua GP Ansor Cilacap untuk Masa Khidmat 2022-2026.

Mereka adalah Doddy Afandy Firdaus, Maful, Ahmad Fajri Nida, dan Muhammad Aan Fathullah Muchtar. Mereka para bakal calon ketua yang tengah ramai menjadi perbincangan di kalangan kader GP Ansor Cilacap. Juga merupakan para pengurus dengan latar belakang yang variatif.

“Doddy Afandy Firdaus dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Cimanggu, Maful dari PAC GP Ansor Bantarsari. Muhammad Aan Fathullah Muchtar dari PAC GP Ansor Cilacap Selatan. Sementara Ahmad Fajri Nida adalah Sekretaris GP Ansor Cilacap. Keempat kandidat ini sama-sama merupakan pegiat GP Ansor di Kabupaten Cilacap,” terang Narto, Humas Panitia Konfercab GP Ansor Cilacap.

Konferensi Cabang (Konfercab) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Cilacap yang berlangsung di PP Miftahul Huda (SMK Maarif) Kroya Cilacap, dengan tajuk ‘Merawat Kebersamaan Memperkokoh Gerakan’ pada Ahad (27/8/2022).

Bakal Calon Ketua

Berikut profil singkat 4 bakal calon Ketua PC GP Ansor Cilacap 2022-2026:

1. Doddy Afandy Firdaus, lahir 17 April 1984 di Dusun Situ, Desa Cilempuyang, Kecamatan Cimanggu, merupakan Ketua PAC GP Ansor Cimanggu dua periode adalah seorang akademisi, pengajar di Sekolah Tinggi Agama Islam Sufyan Tsaury (STAIS) Majenang.

2. Maful yang akrab dipanggil pak guru ini karena memang pekerjaan sebagai Guru di SDN Gandrungmangu 05, tekadnya pun kuat dalam dunia pendidikan karenanya tekad mendirikan lembaga pendidikan anak usia dini atau TKNU Annahdliyah sabgat kuat, karenanya dia kini tengah menyelesaikan pendidikan doktoralnya di UIN SAIZU Purwokerto.

3. Ahmad Fajri Nida yang biasa disapa Gus Fani ini merupakan sosok yang familiar di GP Ansor Cilacap. Alumni Pondok Pesantren Bahrul Ulum Tambakberas Jombang ini, menjabat sebagai sekretaris PC GP Ansor masa khidmat 2018-2022.

4. Muhammad Aan Fathullah Muchtar kelahiran Lumajang Jawa Timur 24 Januari 1987, yang pernah belajar di BEC Pare yang dikenal kampung inggrisnya Indonesia yang berada di Pare Kediri ini adalah seorang direktur utama Bangun Mulia dan aktif mnjabat sebagai ketua PAC GP Ansor Cilacap Selatan.

Menurut Narto, ke 4 bakal calon ketua ini akan melalui mekanisme pencalonan sebagaimana ketetapan Panitia Konfercab. Salah satunya adalah melalui penyampaian rekomendasi dari masing-masing PAC dan Ranting GP Ansor yang memiliki hak suara.

“Rekomendasi ini merupakan salah satu sarat penetapan seseorang sebagai calon ketua. Tindak lanjut dari hasil penyampaian rekomendasi ini sepenuhnya menjadi kewenangan pimpinan pusat GP Ansor,” ungkap Narto. (Imam Hamidi Antassalam)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button