Pengurus PAC GP Ansor Bantarsari Periode 2021-2023 Dilantik
NU CILACAP ONLINE – Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda (PAC GP) Ansor Bantarsari periode 2021-2023 resmi dilantik. Pelantikan dilakukan oleh Pimpinan Cabang (PC) GP Ansor Cilacap atas mandat Pengurus Wilayah (PW) GP Ansor Jawa Tengah.
Acara pelantikan yang dilaksanakan pada hari Selasa (1/6/2021) di PP Darus Salam Kecamatan Bantarsari dan dihadiri langsung oleh Ketua dan Sekretaris PC GP Ansor Kabupaten Cilacap, pengurus MWCNU Bantarsari, Dewan Penasehat, dan tamu undangan dari PAC di Korwil 3 GP ANSOR .
Kepengurusan baru PAC GP Ansor Bantarsari diketuai oleh Ahmad Suhada Alwi didampingi oleh Mungalim sebagai sekretaris, Badrudin sebabagai bendahara, dan segenap jajaran pengurus PAC Bantarasari serta Jajaran Kasatkoryon Bantarsari.
Pelantikan ini mengangkat tema “Spirit Baru Ansor Kecamatan Bantarsari” dengan harapan pengurus anak cabang lebih semangat dan mempunyai jiwa yang lebih kuat.
Hal tersebut selaras dengan arahan yang diberikan K. Taufik Kurohman selaku tokoh ulama NU dan Tanfidziyah di MWCNU Bantarsari.
“Di dalam pengkaderan Ansor diharapkan bisa saling koordinasi antara pengurus hingga anggota, baik sesama jajaran PAC GP Ansor dengan banomnya, PAC GP Ansor dengan MWCNU Serta banomnya,” kata K Taufik.
Selain itu, ‘Aliman selaku perwakilan dari PC GP Ansor Cilacap juga menyampaikan dalam sambutannya bahwa pentingnya pengkaderan dalam sebuah organisasi.
“Ansor itu harus kaffah, karena Ansor itu organisasi pengkaderan. Ansor itu dikader dan Ansor itu harus ngaji, melaksanakan kegiatan-kegiatan yang sesuai PD ART, ” papar Aliman. ‘Aliman juga memaparkan harapannya kepada sahabat Ansor yang hadir dalam pelantikan tersebut untuk tetap solid.
Doa dan Dukungan
Sementara itu, Ketua PAC GP Ansor Kecamatan Bantarsari Ahmad Suhada Alwi meminta doa dan dukungan.
“Saya mohon arahan dan doa restu kepada hadirin terutama kepada Rais Syuriyah dan Tanfidziyah MWCNU Kecamatan Bantarsari dan Dewan Penasehat. Mohon diingatkan apabila dalam melangkah menyalahi peraturan organisasi, peraturan rumah tangga atau norma agama dan norma hukum,” tandasnya.
Suhada juga menambahkan, tidak penting menang kalah, yang penting siapa yang mau bergerak atau tidak.
“Mari rangkul mereka yang mungkin saat ini agak berbeda, jangan meributkan hal yang tidak penting, bangsa lain sudah mendiskusikan teknologi, masa kita ribut internal terus,”tegasnya.
Usai pelantikan PAC GP ANSOR, di lanjut dengan Silaturahim Korwil 3 GP Ansor. Pada kesempatan tersebut, Ketua Korwil 3 GP Ansor Cilacap Isfangin menyampaikan beberapa agenda kegiatan di Korwil 3.
“Beberapa kegiatan yang akan di laksanakan di KORWIL 3 di antaranya kegiatan Diklatsus Bagana dan protokoler di Kabupaten Cilacap yang di laksanakan GP Ansor Korwil 3. Diharapkan seluruh PAC GP Ansor di Korwil 3 bisa mengirimkan maksimal 8 anggotanya untuk mengikuti kegiatan Diklatsus Bagana dan protokoler di Kabupaten Cilacap,” ujar Isfangin selaku ketua Korwil 3 PAC GP Ansor.
Acara pelantikan berjalan dengan khidmat dan ditutup do’a oleh K Ridwan Jaelani.
Kontributor: Mungalim
Editor : Naeli Rokhmah