Workshop Bengkel Sepeda Motor Gratis LAZISNU Dibuka
NU CILACAP ONLINE – NU Care LAZISNU Cilacap Unit Pengelola Zakat Infaq dan Shadaqah (UPZIS) Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Maos membuka Workshop Bengkel Sepeda Motor Gratis. Kegiatan ini bertempat di Gedung MWCNU Maos.
Program ini adalah Kerjasama antara NU Care LAZISNU Cilacap dengan dan beberapa pihak di antaranya Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) Bina Bangsa.
Workshop bengkel sepeda motor gratis terlaksana dengan menggandeng beberapa mitra yakni LKP Bina Bangsa Bersama, Pertamina Lubricants, CV Mitra Sarana Bersama dan PT Gelora Putra Perkasa. Workshop Bengkel gratis ini dibuka sejak hari Sabtu (20/8/2022) lalu. Bengkel gratis ini melayani servis motor matic dan manual.
Ketua NU Care LAZISNU Cilacap H Wasbah Samudra saat dikonfirmasi NU Cilacap Online mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program NU Care LAZISNU Cilacap pada pilar ekonomi. Adapun pesertanya adalah kader-kader muda NU di lingkungan Kecamatan Maos.
“Alhamdulillah program Workshop bengkel sepeda motor gratis bisa terlaksana. Ini merupakan kerjasama dengan UPZIS MWCNU Maos dan LPK Bina Bangsa,” kata Wasbah kepada NU Cilacap Online NUCOM.
Wasbah mengungkapkan harapannya agar program ini bisa mengantar mereka untuk berwirausasha nantinya. Tentunya dengan berbekal ketrampilan otomotif yang sudah mereka dapatkan.
“Kegiatan ini merupakan program pemberdayaan ekonomi untuk melatih kader-kader muda NU di bidang montir. Selepas ini kami berharap mereka bisa mandiri dengan berwirausaha di bidang perbengkelan,” lanjut Wasbah.
Baca juga
Ke depan Wasbah mengatakan pihaknya akan membantu mereka membuka usaha di bidang perbengkelan. Dalam satu hari sebanyak 40 orang customer terlayani. Mereka adalah para pengurus NU, Petugas Lapangan Penjemput Koin (PLPK) dan Munfiq Koin NU. Wasbah menyampaikan terimakasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Terutama para munfiq yang telah mendonasikan infaqnya melalui gerakan Koin NU
“Kami mohon dukungan dan partisipasi. Kami juga ucapkan terimakasih atas donasi infaq dan shadaqah melalui NU Care LAZISNU Cilacap,” tandas Wasbah.
Workshop bengkel motor gratis adalah program LAZISNU pilar ekonomi. Tujuannya adalah untuk memberdayakan ekonomi Nahdliyin di bidang otomotif. Workshop ini nantinya masih akan berlajut di dua kecamatan yakni Kecamatan Kesugihan dannn Kecamatan. (Naeli Rokhmah)