Umat Islam Aboge Mulai Puasa Ramadhan 1446 H/2025 M Hari Ini Minggu Pon

NU Cilacap Online – Umat Islam aliran Alif Rebo Wage (Aboge) mulai mengawali ibadah puasa bulan suci Ramadhan 1446 H / 2025 M pada hari ini, Minggu Pon, (02/03/2025).

Kepastian ini berdasarkan pada metode penghitungan kalender Jawa Aboge, terutama penggunaan kalender tersebut masyarakat yang ada di wilayah kebudayaan Banyumas Raya.

Penentuan awal bulan Ramadhan pada tahun 2025 ini jatuh dengan pasaran jawa Pon harinya Minggu.

Perhitungannya 62 dari hitung tanggal tahun. Bahasa Jawa Abogenya Sanemro, Selasa Nanem Loro, dari hitungan tanggal Sura-nya yakni Selasa Pahing.

“Pada tahun ini tanggal Hijriah-nya kan Selasa Pahing, nah 2 nya itu kan pasaran. Pada pahing kan masuk pasaran Pon, nah ketemunya pada Minggu Pon,” kata sesepuh adat anak putu Bonokeling, Kiai Sumitro saat dimintai keterangan, Ahad, (02/2/2025).

Dia menegaskan semua penganut Aboge juga dipastikan berpegang teguh menggunakan metode penghitungan kalender ini,

“Semua kalangan kalau yang paham Aboge pasti mengawali puasa tahun ini pada hari ini, Minggu Pon, termasuk dalam menentukan hari besar Islam yakni Idul Fitri,” terang sesepuh yang juga Ketua Adat Bonokeling Kiai Sumitro.

Lebih lanjut disampaikan, adapun ketentuan Hari Raya Idul Fitri juga sudah dapat diketahui dari sekarang.

“Sudah ketemu tanggal Idul Fitrinya juga. Hitungannya Waljiro, Syawal Siji Loro. Hitungannya Selasa Pon. Besok dipastikan di hari Selasa Pon kalau hitungan nasionalnya berarti tanggal 1 April, mundur (dari pemerintah) itu sudah pasti,” pungkasnya.

Adapun penanggalan kalender Jawa Islam Aboge dalam tradisi masyarakat adat Bonokeling ini diturunkan dari nenek moyang mereka dan dianggap sebagai milik seluruh nusantara, bahkan dunia.

Sebagai informasi, penganut aliran Islam Aboge tersebar di wilayah Banyumas Raya. Di Kabupaten Banyumas, Purbalingga, Banjarnegara, Kebumen, dan Cilacap.

Kabupaten Banyumas dominan berada di Kecamatan Wangon, Jatilawang, Ajibarang, Pekuncen, Rawalo dan lainnya.

Sementara di Kabupaten Cilacap terdapat di Kecamatan Adipala, Kroya, Sampang, sebagian Kesugihan, Maos, Jeruklegi, dan lainnya. (IHA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button