Ketua GP Ansor Cilacap: Perkuat Manajemen Kepengurusan

NU CILACAP ONLINE – Seluruh jajaran Pimpinan Anak Cabang untuk memperkuat manajemen kepengurusan Gerakan Pemuda (GP) Ansor ; hal itu dinyatakan Ketua GP Ansor Kabupaten Cilacap Aliman S.Pd., saat melantik 21 pengurus PAC GP Ansor Kecamatan Patimuan Kabupaten Cilacap Periode 2021-2022.

“Manajemen kepengurusan GP Ansor harus berpedoman dan menjunjung tinggi Peraturan Dasar dan Peraturan Rumah Tangga (PDRT) serta Peraturan Organisasi (PO). Dan ini adalah sumber sekaligus kuncinya,” katanya.

Aliman menambahkan, GP Ansor juga harus mengarah pada perbaikan manajeman kepengurusan di semua tingkatan. Tidak terkecuali di tingkat Pimpinan Anak Cabang.

“Jajaran pengurus harus membekali diri dan menguasai Teknologi Informasi. Namun, tidak boleh menanggalkan etika. Mengutamakan mengedepankan Akhlak dalam setiap kesempatan. Tidak hanya di dalam, tapi juga di luar organisasi,” tegas Aliman.

Pada aspek Islam Ahlussunnah Wal Jamaah (Aswaja), Aliman S.Pd., kembali menegaskan bahwa GP Ansor juga harus menegakkan sendi-sendi ajaran Islam Aswaja yang moderat.  Ia misalnya, mengingatkan untuk menjaga sendi yang ada, kader dan pengurus GP Ansor tida tidak mudah mengkafirkan orang lain.

Baca Juga: HAB ke-77 KKM Patimuan; Momen Perkuat Kerukunan Agama

Kepada para terlantik, Aliman S.Pd., juga berpesan agar kader GP Ansor untuk melanggengkan rutinitas mengaji; aktif di berbagai bidang keiatan, serta menjunjung tinggi nilai-nilai kejuangan, nasionalisme dan cinta tanah air.

“Semua itu perlu untuk memperkuat dan menjadi dasar penguatan manajemen kepengurusan GP Ansor. Apa artinya manajemen yang baik dan modern, akan tetapi melupakan sendi-sendi pokok organisasi,” tegasnya.

PAC GP Ansor Patimuan

Ketua GP Ansor Cilacap; Aliman, S.Pd. memimpin langsung prosesi pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pengurus PAC Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Patimuan tahun khidmat 2021-2023.

Pimpinan Anak Cabang GP Ansor Kecamatan Patimuan Kabuaten Cilacap masa khidmat 2021-2023 dilantik dan dikukuhkan; berdasarkan Surat Keputusan Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Tengah Nomor: 0976/PW-X/SK-01/XII/2021 tanggal 01 Desember 2021 M. Sebanyak 21 pengurus resmi terlantik dan mengemban amanat organisasi 2 tahun mendatang.

Hadir dalam acara tersebut atara lain Camat Patimuan Priyo Sutikno, S.Sos., M.Si. dan seluruh pengurus MWCNU Patimuan mulai dari Mustasyar, Rais Syuriyah, Ketua Tanfidziyah; juga, Pimpinan Anak cabang Banom NU di Patimuan seperti Muslimat NU, Fatayat NU, IPNU IPPNU, Pagar Nusa serta jajaran Banser.

Selepas Pelantikan, Camat Patimuan; Priyo Sutikno, S.Sos. M.Si. memberi motivasi kepada para pengurus untuk mengedepankan semangat, keikhlasan dan pengabdian dalam berorganisasi.

“Tercapainya cita-cita harus dengan kemauan yang, kemudian dalam sinergitas yang menyatu. Menjadi pemuda Ansor tidak hilang jati dirinya sebagai golongan Ahlussunnah wal Jamaah,” tegas Priyo Sutikno.

Acara pelantikan yang bertempat di Pondok Pesantren Tarbiyah Islamiyah Patimuan Cilacap; ditutup dengan doa yang dipimpin Mustayar MWCNU Patimuan KH Shodiran Al Badri. Dengan harapan orang-orang yang istiqamah dalam mengurus NU kelak husnul khatimah hingga anak cucunya.

Kontributor: Fauzan Ramadhan
Editor: Munawar AM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button