Harlah ke 87, Ansor Majenang Kumpulkan Para Mantan Ketua
NU CILACAP ONLINE – Para mantan Ketua Ansor Majenang dihadirkan untuk saling sambung rasa dan berbagi cerita seputar kepemimpinan di masanya dalam agenda peringatan Harlah ke-87 Gerakan Pemuda Ansor Pimpinan Anak Cabang Majenang, di Kampus SMK Diponegoro, Sabtu (24/4).
Para mantan Ketua Ansor Majenang yang hadir dalam kegiatan tersebut, adalah mereka yang telah memberikan sumbangsih pemikiran dan tenaganya dalam pengkhidmatan kepada GP Ansor Majenang, dari masa ke masa. Mereka masing-masing adalah;
1. Drs. H. Tahrir Asruri ( periode kepemimpinan tahun 1995-2000)
2. Drs. H. Abdul Syukur ( periode kepemimpinan tahun 2000-2005)
3. H. Rolly Abdurrohman ( periode kepemimpinan tahun 2005-2010)
4. Anis Ma’mun Hidayat, M. Pd. ( periode kepemimpinan tahun 2010-2015)
5. Sutan Bazari, S. Sos. I ( periode kepemimpinan tahun 2015-2020)
Hadir dalam kegiatan tersebut Pengurus PAC GP Ansor Majenang, Ketua Tanfidziyah MWCNU Majenang, Rais Syuriyah MWCNU Majenang, Para Ketua Ranting dan para Mantan Ketua PAC GP Ansor Majenang dari Tahun 1995.
Selain memperingati harlah GP Ansor ke 87 tahun 2021, pertemuan juga dilaksanakan dalam rangka Silaturrahim dan Tukar Pengalaman dengan Para Mantan ketua PAC GP Ansor Majenang dan Konsolidasi antara sesama pengurus dan Anggota PAC dan Ranting GP Ansor Majenang.
Acara ini dibuka dan diawali dengan pembukaan, menyayikan lagu Indonesia Raya dan Subhanol Wathon, mars GP Ansor. Kemudian dilanjut dengan pembacaan Yasin Tahlil yang dipimpin oleh Rais Syuriyah MWCNU Majenang Drs. KH Musbihin Hs, MM.
Ansor sebagai Pagar Baja
Sambutan Tunggal dari ketua Tanfidziyah MWCNU Majenang beliau KH Hizbullah Huda, SH. Beliau memberikan pesan agar GP Ansor khususnya di PAC majenang benar benar menjadi Pagar Baja bagi para ulama dan NKRI sesuai yang termaktub dalam tema Harlah GP Ansor ke 87 dan beliau menyampaikan semoga GP ansor semakin bisa bermanfaat untuk umat.
Ketua PAC GP Ansor Majenang periode 2015-2020 Sutan Bazary, mengatakan kebesaran Ansor sebab mempunyai tanggung jawab yang besar pula dalam berkhidmah pada warga Nahdliyin.
Baca juga 17 Ranting NU Di Majenang Dilantik, Ini Pesan Ketua NU Cilacap
“maka dalam mengambil kebijakan maupun pelaksanaan program seharusnya selalu berkoordinasi dengan induknya yakni Nahdlatul Ulama (NU) di tingkatannya, sehingga setiap langkah organisasi akan mendapatkan dukungan dari semua pihak.” terangnya.
Dia menambahkan, sebagai organisasi kepemudaan yang potensial dan berbasis gerakan Islam rahmatal lil’alamin tentunya pemerintah setempat bergayung sambut pada GP ansor,
“sebab kedepannya dapat diandalkan dan menjadi pelopor pemuda daerah yang beriman, Berakhlak, Berkarater dan memiliki daya saing yang tinggi semua itu guna pemajuan daerah.” terang Sutan yang juga dai muda Majenang.
Apalagi terang Sutan, Sesuai dengan tema harlah 87 hari ini yakni bersama Ansar kita perkuat daya transformasi media juang, Pentingnya apa yang menjadi tema acara ini merupakan spirit dari acara ini, karena Mari kita merefleksikan sekuat Apa daya juang kita sebagai Ansor, seperti apa strategis yang terbaik dalam meningkatkan mutu kualitas pemberdayaan sehingga mampu mengawal NKRI.
“Mari kita berefleksi bersama dan memperkuat peranan Ansor kedepannya, dengan sinergikan gerakan dan program pun dalam pelaksanaan kegiatan khususnya berkaitan dengan pembinaan generasi muda Majenang”,ungkapnya.
Ulang Tahun GP Ansor
Selanjutnya atas nama Pelaku sejarah, mantan ketua PAC GP Ansor Majenang mengucapkan Selamat Ulang tahun kepada Gerakan Pemuda Ansor yang selama ini sudah sangat berperan aktif dalam membina kepemudaan berbasis Aswaja Annahdliyah.
“Selamat memperingati Harlah GP Ansor ke 87 semoga semangat Refleksi ini menjadi motivasi agar lebih baik kedepannya”, harapnya.
Sementara itu, H. Rolly Abdurrohman beliau menceritakan beberapa pengalaman beliau pada saat menjabat sebagai ketua pada zamanya memang yang belum terdukung oleh teknologi informasi seperti saat ini.
“Para pengurus dan anggota PAC Ansor Majenang di era saat ini harus dapat memanfaatkan teknologi informasi sebagai sarana konsolidasi agar sinergitas antara sesama pengurus dan anggota tetap terjaga.” saran H Rolly Abddurrahman.
Baca juga Banom NU Majenang Bersinergi, Bagikan Takjil Di Bulan Suci
Beliau menyampaikan agar kegiatan silaturrahmi dengan para alumni sering sering dilakukan agar bisa trs memberikan pengalaman dan terutama adalah mengingatkan para alumni dalam masa jayanya di PAC GP Ansor Majenang.
Acara peringatan Harlah ke-87 Gerakan Pemuda Ansor Pimpinan Anak Cabang Majenang diakhiri dengan Berbuka Puasa Bersama dan ramah tamah semua hadirin.
Kontributor: Syamsul Bakhri (Ketua PAC GP Ansor Majenang)