Identitas Baru NU Cilacap Official Media NUCOM

NU CILACAP ONLINE – Seragam dan kartu identitas diri yang bagikan kepada seluruh kontributor beserta tim NU Cilacap Official Media – NUCOM pada hari Selasa, 15 Maret 2022 di Pusdiklat PCNU Cilacap tentu menjadi motivasi dan semangat tersendiri.

Mengingat NU Cilacap Official Media merupakan wadah dari kanal media informasi arus utama tentang Nahdlatul Ulama (NU) di Kabupaten Cilacap, yang bukan hanya menjadi pedoman tetapi juga menyajikan berbagi kisah dan narasi unik dan berita seputar NU, Lembaga dan Badan Otonom NU.

Oleh sebab itu dalam sebuah organisasi termasuk organisasi media seperti NU Cilacap Official Media – NUCOM, sangat membutuhkan identitas diri yang mapan; bagi seluruh entitas yang berkecimpung di NU Cilacap Official Media guna menunjukan pada khalayak luas.

Tujuannya tidak lain, supaya menunjukan bahwa keberadaan NU Cilacap Official Media memiliki fungsi yang khas dan mempunyai pengaruh di bidangya kususnya dalam publisitas informasi . Lalu, seberapa pentingkah hal-hal yang sederhana tersebut tentang “identitas” diri pada sebuah organisasi yang dilambangkan dengan berbagai atribut yang ada dan dilekatkan?

Kami  kira orang-orang yang terlibat di NU Cilacap Official Media sebagai orang yang akan bertemu dengan banyak orang, terjuan di berbagai kegiataan untuk pemberitaan bagi lingkungan di dalam Nahdlatul Ulama maupun diluar itu.

Artikel Terkait

Mengidentivikasi diri dengan atribut NU Cilacap Official Media – NUCOM sangat penting dalam memompa kesadaran diri pada entitas organisasi untuk bergerak sesuai dengan visi-misi organisasi di bidang media.

Sebab bagaimanapun identitas organisasi jika itu tidak disadari akan benar-benar menjadi nama tanpa roh dari gerakan organisasi tidak terkecuali media online kontemporer.

Maka menjadi sebuah catatan semangat baru pasca para kontributor NU Cilacap Online dilatih dalam pelatihan jurnalistik NU Online yang diselenggarakan di tahun 2021 yang lalu.

Dan di tahun 2022 terus ada pembenahan di dalam organisasi NU Cilacap Official Media itu sendiri termasuk penguatan identitas diri sebagai organisasi media dengan seragam dan kartu identitas para kontributor.

Identitas Diri NUCOM

Meski terlihat sederhana, seragam dan identitas diri NU Cilacap Official Media – NUCOM sebagai insan pers yang hanya berlebel di lingkungan Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Cilacap.

Tetapi kebesaran organisasi Nahdlatul Ulama (NU) yang telah mendunia, di mana organisasi Nahdlatul Ulama eksistensinya tidak hanya di Indonesia, menjadi tonggak yang seharusnya di jadikan kebanggan bersama orang-orang yang terlibat di media Nahdlatul Ulama meski tingkat Kabupaten.

Sebab bagaimapun media saat ini khusunya media online atau pun media-media sejenisnya merupakan dasar dari wadah komunikasi dengan dunia, yang mana saat ini pengetahuan akan dunia dapat diakses dengan internet yang sudah menjadi kebutuhan dasar penyedia layanan informasi masyarakat.

Lebih penting dari itu media untuk menyampaikan informasi, juga sebagai perlambang eksistensi, yang mana jejak-jejak digital dengan informasi kegiataan di internet menandakan bahwa suatu organisasi itu berjalan.

Ditambah jika berbicara sebuah organisasi seperti Nahdlatul Ulama (NU) dengan berbagai aktivitas di dalamnya dari dakwah hingga kegiatan social baik di tingkat kepengurusan ranting sampai pusat.

Media Bagi Organisasi

Media bagi Nahdlatul Ulama (NU) di tingkatan manapun meski yang terkecil sekalipun seperti kepengurusan ranting keberadaannya sangat dibutuhkan dan menjadi obyek vital untuk keberlangsungan organisasi di era internet ini, yang akan menunjukan pada dunia bahwa organisasi masih berada dan akan tetap berkontibusi untuk keberadaan.

Berbicara media bagi organisasi tak ubahnya seperti roh di dalam terminologi dimensionalitas pengetahuan tentang manusia dengan berbagai probabilitasnya.

Begitupun NU Cilacap Official Media bagi PCNU Cilacap, yang mana NU Cilacap Official Media merupakan penopang utama informasi terkait dengan berbagai kegiatan PCNU Cilacap dan Bonom-Banom NU di bawah naungan PCNU Cilacap untuk tetap terus eksis di peradaban digital.

Untuk itu seharusnya menjadi insan media seperti NU Cilacap Official – NUCOM sebagai suksesor utama PCNU Cilacap tetap semangat memberikan kontribusi di panggung digital dan patut berbangga bahwa tanpa media di dalam organisasi di era digital ini, keberadaan organisai tentu akan tersendat di dalam peradaban.

Oleh sebab itu, penting adanya sinkronisasi identitas diri antara organisasi dan media yang terorganisir untuk maju bersama dan eksis bersama dalam sebuah wadah yang berkesinambungan.

Tidak lain supaya mampu saling berkontribusi satu sama lain dalam membawa tugas pokok dan fungsinya masing-masing bahwa media adalah pusatnya informasi dalam hal ini NU Cilacap Official Media bagi organisasi “PCNU Cilacap” yang merupakan pengerak adanya kegiatan yang dapat menjadikan sebuah informasi [Toto Priyono}.

Baca Juga >> NUCOM Studio, Berkhidmat ke NU dari Ruang Media Center

Temukan NU Cilacap Online NUCOM dan ikuti di Twitter, Fans Page Facebook, dan ikuti Instagram, juga subscribe channel YouTube kami.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button