Muskercab NU Cilacap ke-2 Diselenggarakan 4 Maret 2012

NU CILACAP ONLINE – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Cilacap  akan menggelar Musyarawah Kerja Cabang Nahdlatul Ulama (Muskercab NU) ke-2 sebagai realiasasi amanat AD/ART NU, khususnya pasal 79. Menurut rencana, Muskercab NU Cilacap akan diselenggarakan tanggal 4 Maret 2012  bertempat di gedung Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Cilacap.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua PCNU Cilacap, KH Masyhud Hasbulloh, M.Ag. dalam pembacaan hasil-hasil Keputusan Rapat Kerja Panitia Muskercab NU, Ahad (12/2) di Gedung Pusdiklat PCNU Cilacap.

“Muskercab merupakan forum permusyawaratan tertinggi setelah Konferensi Cabang yang dipimpin dan diselenggarakan oleh Pengurus Cabang. Forum ini membicarakan pelaksanaan keputusan-keputusan Konferensi Cabang dan mengkaji perkembang-an organisasi serta peranannya di tengah masyarakat, dihadiri oleh anggota Pleno Pengurus Cabang (Ketua Lembaga, Lajnah dan Badan Otonom) dan Pengurus Majelis Wakil Cabang,” demikian ungkap KH Masyhud Hasbulloh dengan merujuk pada ART NU pasal 79.

Ditambahkan oleh KH Masyhud Hasbulloh, bahwa Konferensi Cabang tahun 2007 menghasilkan Kepengurusan NU Masa Khidmat 2007-2012; telah mengamanatkan beberapa keputusan program kerja, yang pelaksanannya sudah dan masih terus diselenggarakan hingga hari ini.

“Sejak PCNU masih berkantor di Jl. Masjid Cilacap, hingga menempati gedung baru di Jl. Raya Kalisabuk Kesugihan Cilacap, program kerja terus dilaksanakan. Dari Gedung Baru ini pula, aktifitas kegiatan NU terus menampakkan kemajuannya, di samping aktifitas ke-NU-an di tingkat basis yang juga terus berjalan,” kata KH Masyhud Hasbulloh

Artikel Terkait

Sebelumnya, tanggal 31 Desember 2011 telah dilaksanakan Rapat Pleno guna mengevaluasi pelaksanaan program kerja, termasuk penetapan pelaksanaan Muskercab, sebelum masa khidmat PCNU berakhir sekita bulan Nopember 2012 yang akan datang.

“Tentu banyak program kerja yang sudah dilaksanakan, masih terus dilaksanakan dan yang akan dilaksanakan, baik oleh PCNU sendiri, oleh MWCNU, oleh Ranting NU hingga Lembaga, Lajnah dan Badan Otonom NU. Di sinilah Konsolidasi Organisasi bisa Kita lakukan melalui Forum Muskercab NU”, KH Maslahuddin menambahkan.

Selaku Ketua Panitia Muskercab NU, Drs. Muhadin Syarief, M.Ag,  mengatakan; Muskercab sendiri kurang lebih akan menetapkan keputusan muskercab berupa prioritas program kerja di tahun 2012 ini sampai dengan pelaksanaan Konferensi Cabang di akhir tahun 2012.

Kemudian akan menggali prinsip-prinsip keorganisasian yang lebih modern dan profesional guna diterapkan di dalam Organisasi NU. Muskercab juga akan memberikan Rekomendasi, baik internal maupun eksternal terkait perkembangan terkini keorganisasian maupun kemasyarakatan.

“Secara eksternal, Rekomendasi dimaksudkan sebagai pedoman bagi seluruh pengurus NU beserta jajarannya untuk memberikan masukan positif-konstruktif terhap isu-isu yang menjadi concern bersama. Dan secara internal, untuk menumbuhkan semangat dan ruh organisasi NU agar ke depan bisa menjadi organisasi yang kuat,” katanya

Muskercab NU Cilacap tahun 2012 akan diikuti oleh seluruh Pengurus NU Cabang Cilacap, para Ketua Lembaga dan Lajnah, Ketua dan Sekretaris Badan Otonom tingkat Cabang, dan utusan dari 24 MWCNU se Kabupaten Cilacap masing-masing 4 orang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button